Vas Kuno Buatan China Terjual Hampir Rp 400 M
Jumat, 18 Januari 2013 – 16:44 WIB

Vas asal Tiongkok buatan abas ke-18 yang terjual dalam lelang di London. Foto: Bainbridge's via Bloomberg
LONDON - Vas porselen langka dari China yang buatan abad ke-18 yang pernah mencatat rekor penjualan USD 83 juta dalam lelang dua tahun silam, kini hanya terjual kurang dari setengahnya. Vas indah yang dibuat untuk Kaisar Qianlong itu terjual pada sebuah lelang terbatas di London, 11 November 2010 lalu.
Namun, sang pemenang lelang yakni seorang kolektor Beijing Wang Yaohui, belakangan menolak membayar jumlah yang disepakati. Menurut lansiran laman RT.com Rabu (16/1), porselen langka dengan lebar 40 cm dan tinggi 1740 cm itu ditemukan di sebuah loteng di London. Pascagagalnya penjualan, sang pemilik yang seorang pensiunan pengacara, Tony Johnson memutuskan artefak itu untuk dijual lagi.
Kini, artefak tersebut terjual antara USD 32 juta - USD 40 juta atau hampir Rp 400 miliardalam lelang di balai lelang Bonhams. Pembelinya adalah kolektor dari Asia yang tidak mau disebutkan namanya .
"Itu adalah harga yang tepat. Kebanyakan orang yang tertarik ketika vas awalnya ditawarkan," ujar Roger Keverne yang menjadi agen bagi kolektor pembeli vas itu. (Esy/jpnn)
LONDON - Vas porselen langka dari China yang buatan abad ke-18 yang pernah mencatat rekor penjualan USD 83 juta dalam lelang dua tahun silam, kini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza