VEI Ramaikan Pasar SPBU di Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - PT Vivo Energy Indonesia (VEI) siap meramaikan pasar Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Indonesia. SPBU perdana perusahaan ini berlokasi di Jalan Raya Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur, siap beroperasi dalam waktu dekat.
Menurut Corporate Communication PT VEI Maldi Al-Jufrie, untuk memperlancar proses usaha, pihaknya telah merubah nama perusahaan pemilik izin niaga umum yang sebelumnya atas nama PT Nusantara Energi Plant Indonesia (PT NEPI) menjadi PT VEI.
Agar sesuai ketentuan merek dagang dari SPBU sama dengan pemilik izin niaga.
"Jadi PT NEPI telah menyesuaikan namanya menjadi PT Vivo Energy Indonesia sesuai SK Menkumham nomor AHU 0021674.AH.01.02.TAHUN 2017, tertanggal 19 Oktober 2017. Selanjutnya seluruh kegiatan niaga akan dilakukan atas nama PT VEI," ujar Maldi di Jakarta, Senin (23/10).
Menurut Maldi, perubahan nama tersebut telah disampaikan kepada BKPM dan telah memiliki Izin Prinsip Perubahan Penanaman Modal Asing nomor 3859/1/IP-PB/PMA/2017.
"Kami juga telah menyampaikan hal tersebut kepada Direktorat Jendral Migas dan BPH Migas," ucapnya.
Karena seluruh persyaratan administratif telah dipenuhi, PT VEI kata Maldi, akan melakukan ujicoba operasional SPBU pertamanya di Cilangkap, Jakarta Timur dalam pekan ini.
Bila berjalan lancar operasional selanjutnya berlangsung normal setiap hari.
PT Vivo Energy Indonesia (VEI) siap meramaikan pasar Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Indonesia.
- Resah Lihat Kondisi Ekonomi, Mahasiswa UKI Bagikan Beras untuk Membantu Warga
- PNM Wujudkan Dukungan untuk Pendidikan Berkualitas lewat Ruang Pintar
- Indonesia Re Terus Bukukan Pertumbuhan Premi dan Laba
- Kemenko PM Uji Publik Standar Pendampingan Usaha lewat Pilar Berdaya Bersama
- Bulog Siap Dukung Koperasi Merah Putih untuk Memperkuat Ketahanan Pangan
- Peringatan Hari Bumi 2025, PalmCo Atur Strategi untuk Percepat Net Zero Emisi