Vergne Jadi Test Driver Ferrari
jpnn.com - MILAN - Jean Eric Vergne akhirnya tetap terpakai pada balapan Formula 1 musim 2015 mendatang. Pria asal Prancis itu akhirnya diangkat menjadi test driver Ferrari musim baru nanti.
Vergne menggantikan peran Pedro De La Rosa yang memilih hengkang setelah dua tahun bekerja di Ferrari. Bagi Vergne, bergabung dengan Ferrari tentu menyelamatkan karirnya setelah tak terpakai di Toro Rosso.
“Bergabung dengan Ferrari merupakan sebuah kehormatan dan mimpi. Saya akan berkomitmen membantu Ferrari kembali ke podium,” terang Vergne di laman BBC, Sabtu (20/12).
Namun, Vergne harus segera beradaptasi karena memiliki tugas besar di tim berjuluk Kuda Jingkrak itu. Pembalap berusia 24 tahun itu memiliki tugas utama terkait dengan kinerja simulator.
“Bekerja selama dua tahun di bagian simulator untuk tim hebat dan tiga musim bersama Toro Roso, pengalaman saya akan membantu untuk mengembalikan tim ini ke jalur kemenangan,” tegas Vergne. (jos/jpnn)
MILAN - Jean Eric Vergne akhirnya tetap terpakai pada balapan Formula 1 musim 2015 mendatang. Pria asal Prancis itu akhirnya diangkat menjadi test
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Keran Poin Macet, Jakarta Bhayangkara Mengawali Proliga 2025 dengan Kekalahan
- Proliga 2025: Jakarta LavAni Revans Lawan Bhayangkara Presisi, Ekspresi SBY Jadi Sorotan
- Sabina Altynbekova Tidak Cetak Banyak Poin, Yogya Falcons Tersengat Electric PLN
- Proliga 2025: Jakarta Electric Raih Kemenangan, Pemain Asing Kepanasan
- Trio Maut Persib Bandung Jadi Ancaman Baru di Liga 1
- Brisbane Roar vs Central Coast Mariners: Rafael Struick cs Belum Pecah Telur