Veri Agustin Bikin Kagum Presiden Jokowi, Siapa Dia? Mengharukan
“Memang Veri selalu aktif di sekolah maupun di rumah, dan dia juga rajin belajar,” terangnya.
Kepala SDN Sukamulya Kecamatan Bungursari Noneng Rosniati mengaku sempat ragu ketika Veri Agustin dipanggil untuk maju ke depan dan menjawab pertanyaan dari Presiden Jokowi.
Tapi setelah Veri lancar menjawab semua pertanyaan, pihaknya merasa bangga dan terharu. “Saya bangga sekali Veri begitu pintar menjawab pertanyaan pa Presiden,” bebernya.
Menurutnya, memang dalam kesehariannya Veri pintar bahkan setiap tahun selalu masuk dalam rangking atas. Dengan ini, diharapkan bisa menjadi pemicu bagi anak – anak lain untuk selalu giat dalam belajar.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya Achdiat Siswandi mengaku bangga dengan siswa yang sudah berani tampil dan menjawab pertanyaan Presiden Jokowi.
“Ini menunjukan mutu pendidikan di Kota Tasik sangat baik, walaupun status mereka pemegang Kartu Indonesia Pintar (KIP) kualitas ilmunya cukup bagus,” tandasnya.(yfi)
Presiden Joko Widodo, seperti biasanya, memberikan pertanyaan kepada para siswa dan memberikan hadiah sepeda bagi yang berhasil menjawabnya.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
- Pilwalkot Semarang 2024: Restu & Doa Jokowi untuk Yoyok-Joss
- Lihat Senyum Jokowi saat Kampanye Luthfi-Yasin di Simpang Lima Semarang
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan