Verifikasi Peserta KLB PSSI Rampung
Jumat, 08 Maret 2013 – 22:08 WIB
JAKARTA -- Proses verifikasi peserta Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 17 Maret mendatang akhirnya rampung juga, Jumat (8/3). Proses verifikasi ini sudah berlangsung sejak Selasa (5/3).
Anggota Tim Verifikasi Sefdin Syaifuddin, menyatakan, di hari terakhir ada 11 pengurus provinsi (pengprov) yang dibahas karena masih ada masalah. Namun berdasarkan hasil rapat tim verifikasi, pengprov dikembalikan ke Kongres Luar Biasa (KLB) Solo 2011.
Baca Juga:
"Alhamdulilah hari ini selesai. 11 pengprov dikembalikan ke Pengprov KLB Solo, kecuali yang habis masa jabatannya. SK masih ada sampai 2013, hingga masa bakti mereka berakhir. Proses terakhir tadi, disiapkan SK oleh ketum PSSI yang dilampiri daftar 100 voters," jelasnya.
"Analisa hukum, arahan saat berkonsultasi dengan KOI, Menpora dan Satgas didapat satu kesimpulan bahwa perintah FIFA harus 9 Juli. Itu jadi titik awal melacak voters Solo," tambah Sefdin.
JAKARTA -- Proses verifikasi peserta Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI 17 Maret mendatang akhirnya rampung juga, Jumat (8/3). Proses verifikasi ini sudah
BERITA TERKAIT
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024