Verifikasi Setengah Hati Klub ISL
Akan Digelar PT LI Pertengahan Juli
Rabu, 07 Juli 2010 – 02:41 WIB
JAKARTA - Verifikasi masih menjadi patokan utama bagi PT Liga Indonesia untuk menentukan layak tidaknya sebuah klub berlaga di Indonesia Super League (ISL) musim 2010/ 2011 mendatang. Lima aspek bakal diterapkan PT LI. Yakni insfrastruktur, sporting, financial, badan hukum serta personel dan administrasi. Padahal sebelumnya, aspek lapangan menjadi hal yang tidak bisa ditawar. PSIS Semarang dan PKT Bontang pernah merasakan durian runtuh setelah bisa masuk ke orbital ISL usai Persiter Ternate dan Persmin Minahasa dinyatakan tidak lolos verifikasi yang dilakukan PT LI.
Namun, verifikasi yang dilakukan PT LI untuk klub-klub kontestan ISL musim mendatang terlihat lebih lunak dibanding gelaran serupa edisi 2009/ 2010. Buktinya, selain tetap bakal menghilangkan aspek finansial berupa deposit Rp 5 miliar, PT LI juga tak terlalu ambil pusing dengan kelayakan insfrastruktur yang dimiliki sebuah klub. Misalnya dari sisi kualitas lapangan.
Baca Juga:
"Mungkin sebuah klub memiliki kelemahan di sektor lapangan, tapi tentu mereka mempunyai keunggulan di aspek lainnya. Hal itulah yang perlu dipertimbangkan," terang Tigor Shalom Boboy, Corporate PT LI kemarin.
Baca Juga:
JAKARTA - Verifikasi masih menjadi patokan utama bagi PT Liga Indonesia untuk menentukan layak tidaknya sebuah klub berlaga di Indonesia Super
BERITA TERKAIT
- Pelita Jaya Bungkam Dewa United Banten dengan Mengandalkan 2 Pemain Asing
- Kembali jadi Pelatih Everton, David Moyes Punya Tugas Berat
- Agenda Terdekat Patrick Kluivert Setelah Tiba di Indonesia
- Budi Setiawan Ingatkan STY: Ikhlaslah dan Jangan Alihkan Perhatian
- Sergio van Dijk: Kluivert Rendah Hati & tidak Arogan
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1