Veron Jadi Direktur Teknik Tim Tango
Minggu, 13 November 2011 – 05:05 WIB
LA PLATA - Juan Sebastian Veron kembali membuat kejutan. Setelah ketidakjelasan terkait rencana pensiunnya, Veron muncul dengan pengumuman bahwa dirinya baru saja ditunjuk sebagai direktur teknik timnas Argentina. Jabatan ini sebelumnya diduduki Carlos Bilardo. Veron yang memiliki 79 caps itu menilai skuad Tim Tango (julukan Argentina) saat ini butuh regenerasi. "Ini adalah pekerjaan yang sudah ada dalam benak saya selama enam atau tujuh tahun terakhir. Sekarang adalah waktu yang baik untuk memulai pekerjaan itu," jelasnya.
"Saya baru saja makan malam dengan German Lerche (anggota komite seleksi sepak bola Federasi Sepak Bola Argentina, Red) dan dia memberitahukan tentang posisi baru saya," kata Veron seperti dilansir Ole.
Baca Juga:
"Saya mendapat prioritas menggali potensi pemain muda dan berbakat yang bisa diproyeksikan untuk timnas. Jadi, saya akan lebih banyak terlibat dalam proyek di timnas junior," sambung pria 36 tahun itu.
Baca Juga:
LA PLATA - Juan Sebastian Veron kembali membuat kejutan. Setelah ketidakjelasan terkait rencana pensiunnya, Veron muncul dengan pengumuman bahwa
BERITA TERKAIT
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut
- Timnas Indonesia Kalah dari Jepang, Shin Tae Yong: Ini Bukan Waktunya untuk Menyerah
- Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Setelah Dihajar Jepang
- Hasil UEFA Nations League: Portugal & Spanyol Melaju ke Perempat Final