Versi Pemerintah Lebaran Tanggal 20

Versi Pemerintah Lebaran Tanggal 20
Versi Pemerintah Lebaran Tanggal 20
JAKARTA -- Departemen Agama (Depag) baru akan mengadakan sidang istbat untuk menentukan ketepatan hari Idul Fitri 1430 Hijriyah, pada 19 September 2009. Dengan demikian, hingga hari ini belum keluar pengumuman resmi versi pemerintah mengenai tanggal hari Lebaran tahun ini. Meski demikian, Menteri Agama Maftuh Basyuni sudah punya perkiraan sendiri.

Maftuh memperkirakan, Idul Fitri jatuh pada tanggal 20 September. Ini artinya, kemungkinan besar versi pemerintah tidak beda dengan versi Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang jauh hari sudah mengumumkan 1 Syawal 1430 H bertepatan dengan 20 September 2009. "Departemen Agama sendiri akan mengadakan sidang istbat tanggal 19 September pukul 16.30 untuk menentukan hal itu. Sepertinya tanggalnya akan sama dengan Muhammadiyah," terang Maftuh Basyuni di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (14/9).

Dikatakan Maftuh, perkiraannya bahwa Lebaran jatuh pada 20 September sudah didasarkan pada perhitungan. "Jadi, berdasarkan perhitungan yang memprediksi bahwa tanggal 19 September, hilal berada di atas ufuk. Berdasarkan data-data yang ada itu sudah bisa dilihat tanggal Idul Fitrinya," ujarnya.

Dia sangat berharap, agar penentuan tanggal Lebaran bisa dilakukan secara cepat dan cermat, pada tanggal 19 September sore tidak terjadi hujan atau muncul awan yang berlebihan. "Sehingga semua pihak yang kami tugaskan untuk melakukan penentuan itu bisa bekerja dengan baik dan hasilnya akurat," ucapnya. Untuk menjamin tingkat akurasi penentuan tanggal, Depag menggunakan teknologi canggih yang didatangkan dari Bosca dan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI). (sam/JPNN)

JAKARTA -- Departemen Agama (Depag) baru akan mengadakan sidang istbat untuk menentukan ketepatan hari Idul Fitri 1430 Hijriyah, pada 19 September


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News