Versi Polri, Satu Tewas Karena Sakit
Kamis, 05 Januari 2012 – 20:25 WIB

Versi Polri, Satu Tewas Karena Sakit
JAKARTA - Mabes Polri masih belum sepakat dengan hasil temuan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) yang menyebut korban bentrok aparat dengan warga di Bima, NTB sebanyak tiga orang.
Kadiv Humas Polri Irjen (pol) Saud Usman Nasution menegaskan jumlah korban terkait kasus tersebut dua orang. Sementara seorang lainnya yang disebut bernama Syarifuddin (46) tahun meninggal karena sakit.
‘’Dari keterangan kakak kandung almarhum Syarifuddin, ( yang bernama Hasanuddin, red) ini meninggal dunia karena sakit perut dan dia bersama adiknya itu tanggal 24 Desember pagi hingga meninggal dunia jam tiga sore nggak kemana-mana, dia mendampingi adiknya, dia nggak ikut,’’ ujar Saud di Mabes Polri Jakarta, Kamis (5/1).
Sebelumnya hasil investigasi Komna HAM menyebutkan tiga korban tewas dalam kasus pemblokiran pelabuhan Sape, Bima itu, yakni Arif Rahman (18), Syaiful alis Fu (17), dan Syarifuddin (46).
JAKARTA - Mabes Polri masih belum sepakat dengan hasil temuan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) yang menyebut korban bentrok aparat
BERITA TERKAIT
- Balai Ternak BAZNAS Berdayakan Mustahik di Jepara Melalui Peternakan
- PNM Mekaar Dilatih Merawat Bibit Produktif Demi Ketahanan Pangan Keluarga
- Update Kecelakaan Truk di Sungai Segati, 4 Orang Ditemukan Tewas, 11 Masih Dicari
- Jefridin Hamid Pastikan TPP ASN Tetap Cair tanpa Ada Pemangkasan
- 2 Kabar Gembira untuk PNS, PPPK, dan Honorer
- Polres Bungo Bakar 11 Titik Lubang Tikus Tambang Emas Ilegal