Vettel Akui Ferrari Tertinggal Jauh Dari Mercedes

jpnn.com - LONDON- Sebastian Vettel terlihat pesimistis bersaing dengan para pembalap Mercedes pada balapan Formula 1 seri Austria nanti. Menurut jagoan Ferrari itu, Lewis Hamilton dan Nico Rosberg punya kecepatan yang sulit ditandingi.
Ferrari sebenarnya sudah menggunakan tiga token pada seri Kanada lalu. Sayangnya, upgrade itu tetap tak bisa membendung kehebatan Mercedes yang menempatkan wakilnya di posisi pertama dan kedua.
“Dalam situasi normal, cukup sulit untuk mengalahkan mereka. Sebab, mereka masih menjadi kandidat juara. Masih ada gap yang cukup besar,” terang Vettel sebagaimana dilansir laman Sky F1.
Vettel hingga kini menjadi satu-satunya pembalap yang berhasil merusak dominasi Mercedes. Namun, mantan pembalap Red Bull tersebut saat ini masih berada di posisi ketiga dengan koleksi 108 poin.
“Idealnya, kami selalu berjuang untuk merebut kemenangan. Tapi, kami juga harus realistis. Untuk bersaing dengan Mercedes, kami harus menjalani akhir pekan tanpa cacat,” tegas Vettel. (jos/jpnn)
LONDON- Sebastian Vettel terlihat pesimistis bersaing dengan para pembalap Mercedes pada balapan Formula 1 seri Austria nanti. Menurut jagoan Ferrari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025