Vettel-Alonso Absen Uji Coba Ban di Bahrain

jpnn.com - LONDON - Sesi uji coba ban yang digelar Pirelli di Bahrain pekan mendatang bakal terasa sangat hambar. Sebab, dua pembalap top memutuskan absen dalam uji coba tersebut.
Mereka ialah pembalap Red Bull, Sebastian Vettel dan jagoan Ferrari, Fernando Alonso.
Vettel saat ini tengah menikmati liburan setelah menjalani musim yang sangat panjang di balapan Formula 1. Sementara, Alonso tak memberi alasan pasti mengenai keputusannya absen dalam sesi uji coba tersebut.
“Vettel saat ini sedang menikmati liburan. Vettel juga akan melihat perjalanannya musim lalu untuk bersiap menghadapi musim baru nanti. Dia akan tampil di depan public jika ada persetujuan dari Red Bull,” terang juru bicara Red Bull, Britta Roeske di laman Welt, Kamis (12/12).
Dengan absennya Vettel, posisi pembalap di Red Bull untuk uji coba tersebut masih teka-teki. Pembalap anyar Daniel Ricciardo hampir pasti akan tampil. Namun, Red Bull belum mengumumkan pembalap pendamping Ricciardo.
Hal berbeda justru ditunjukkan Ferrari. Pabrikan raksasa asal Italia tersebut memang tak akan menurunkan Alonso. Namun, tim Kuda Jingkrak, julukan Ferrari dipastikan bakal menurunkan Pedro de la Rosa dan Jules Bianchi.
Kondisi Red Bull juga identic dengan Mercedes. Mereka juga belum memberi kepastian pembalap yang akan menjalani sesi jajal ban tersebut. Sementara, Toro Rosso akan menurunkan Jean Eric Vergne dan Daniil Kvyat di Bahrain. (jos/jpnn)
LONDON - Sesi uji coba ban yang digelar Pirelli di Bahrain pekan mendatang bakal terasa sangat hambar. Sebab, dua pembalap top memutuskan absen dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!
- Final Four Proliga 2025: Hanya LavAni yang Belum Ternoda
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Cek Klasemen Final Four Proliga 2025: Jakarta LavAni Belum Terkalahkan