Vettel Menang Delapan Seri Beruntun
jpnn.com - AUSTIN - Sebastian Vettel memang sudahh memastikan gelar juara dunia Formula 1 sejak seri India lalu. Namun, hal itu tak membuat Vettel loyo di sisa seri musim ini. Pembalap Red Bull tersebut tetap tampil optimal.
Seperti yang dilakukannya di seri Amerika Serikat, Senin (18/11) dini hari WIB. Vettel sukses menjadi yang tercepat dengan catatan waktu satu jam 39 menit 17,148 detik.
Kemenangan itu merupakan yang kedelapan secara beruntun bagi Vettel. Catatan pembalap berusia 26 tahun itu mengalahkan legenda hidup F1, Michael Schumacher yang hanya bisa menang tujuh seri beruntun. Pembalap asal Jerman tersebut seolah one man show di AS.
Kecepatan Vettel tak tertandingin pembalap lain. Jagoan Lotus, Romain Grosjean yang berada di urutan kedua terpaut jauh hingga 6,2 detik. Posisi ketiga ditempati Mark Webber. Rekan setim Vettel tersebut terpaut 8,3 detik.
Sementara, posisi keempat dihuni Lewis Hamilton. Andalan Mercedes tersebut berselisih hingga 27,3 detik di belakang Vettel. Fernando Alonso yang menjadi pesaing terkuat Vettel hanya finish di urutan kelima. Jagoan Ferrari tersebut terpaut 29,5 detik atas Vettel. (jos/jpnn)
Hasil balapan F1 seri AS:
AUSTIN - Sebastian Vettel memang sudahh memastikan gelar juara dunia Formula 1 sejak seri India lalu. Namun, hal itu tak membuat Vettel loyo di sisa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Ernando Ari Minta Skuad Garuda Mewaspadai Serangan Balik
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Shin Tae Yong tidak akan Memaksakan Memainkan Kevin Diks
- Hasil UFC 309: Jon Jones Berhasil Menumbangkan Stipe Miocic dengan Tendangan Memutar
- Indonesia vs Arab Saudi: Green Falcons Tanpa Senjata Maut, Kabar Baik bagi Bang Jay dkk
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Yura Yunita Malam Nanti juga Tampil di SUGBK
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Menantang Elang Hijau Rasa Lama Bernuansa Baru