Vicky Prasetyo Cemburu Melihat Kalina Ocktaranny dengan Ricky Miraza?

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Vicky Prasetyo memberi tanggapan soal mantan istrinya, Kalina Ocktaranny yang kini berpacaran dengan pria bernama Ricky Miraza.
Dia mengaku tidak cemburu Kalina Ocktaranny sudah mempunyai pacar seorang berondong.
"Enggak," kata Vicky Prasetyo saat berbincang dalam vlog milik Luna Maya di YouTube, Selasa (19/4).
Pria berjuluk Gladiator itu mengatakan dirinya justru senang melihat Kalina Ocktaranny punya pasangan.
Sebab, menurut Vicky Prasetyo, Kalina Ocktaranny berhak bahagia dengan pria pilihannya.
"Soalnya, gue enggak bisa menjamin kebahagiaan dia," jelasnya.
Selebritas Kalina Ocktaranny tengah berpacaran dengan pria bernama Ricky Miraza.
Dia bahkan dikabarkan segera menikah dengan berondong yang terpaut usia 14 tahun darinya itu.
Vicky Prasetyo memberi tanggapan soal hubungan Kalina Ocktaranny dengan Ricky Miraza.
- Curhat Vicky Prasetyo yang Kini Hidup Tanpa Pasangan
- Sebut Ramadan Tahun Ini Berat, Vicky Prasetyo: Karena Tanpa Pendamping
- Bantah Kesal, Dede Sunandar Justru Ungkap Kebaikan Vicky Prasetyo
- Tegas, Dede Sunandar Bantah Kabar Kesal kepada Vicky Prasetyo
- Kabar Kesal kepada Vicky Prasetyo, Dede Sunandar Beri Klarifikasi
- 3 Berita Artis Terheboh: Vicky Praseto Kalah, Ratna Sarumpaet Dilaporkan