Vicky Prasetyo Dirawat di Rumah Sakit, Mohon Doanya
Rabu, 08 Mei 2024 – 08:08 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Komedian Vicky Prasetyo dikabarkan tengah dirawat di salah satu rumah sakit.
Kabar kurang menyenangkan tersebut disampaikan melalui akun miliknya di Instagram.
Admin mengunggah foto Vicky Prasetyo yang sedang terbaring di kasur rumah sakit.
Sementara itu, tangan kiri dirinya tampak terpasang selang infus.
"Mohon doa ya," ungkap Vicky Prasetyo, Selasa (7/5).
Vokalis Kudeta itu mengaku tidak bakal dirawat apabila hanya sakit biasa.
Vicky Prasetyo mengisyaratkan bahwa kondisi kesehatannya sedang tidak baik-baik saja.
"Kalau enggak sakit banget, enggak akan pernah mau dirawat," lanjut mantan suami Kalina Ocktaranny itu.
Komedian Vicky Prasetyo dikabarkan tengah dirawat di salah satu rumah sakit. Kabar tersebut disampaikan melalui akun miliknya di Instagram.
BERITA TERKAIT
- 3 Berita Artis Terheboh: Vicky Praseto Kalah, Ratna Sarumpaet Dilaporkan
- Kalah saat Pilkada Pemalang, Vicky Prasetyo: Di Luar Ekspektasi
- 3 Berita Artis Terheboh: Pernikahan Mewah Putri Zulhas, Teuku Zacky jadi Saksi
- Vicky Prasetyo Jawab Kabar Habiskan Miliaran Rupiah demi Pilkada Pemalang 2024
- 3 Berita Artis Terheboh: Doktif Mangkir, Wika Salim: Semoga yang Bersangkutan Tobat
- Gagal di Pilkada Pemalang, Vicky Prasetyo Habiskan Dana Miliaran Rupiah?