Vicky Shu Jadi Penyanyi dan Songwriter
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Vicky Shu sudah lama tak terdengar di industri musik tanah Air.
Di awal 2023 ini, perempuan 36 tahun itu pun kembali mewarnai industri musik Indonesia.
Kali ini, dia tak hanya sebagai penyanyi, tetapi juga penulis lagu.
Adapun lagu terbarunya berjudul Sayangnya Masih Sayang dan ditulis sendiri oleh Vicky Shu.
"Lagu ini bercerita tentang kenangan dengan mantan pasangan dan betapa susah untuk move on," ujar Vicky Shu dalam keterangannya, dikutip Jumat (17/2).
Notasi dan lirik lagu Sayangnya Masih Sayang pun bisa terbilang easy listening.
Selain itu, lirik lagu tersebut juga mengandung banyak frasa yang bisa diadaptasi oleh warganet untuk menjadi narasi konten tentang mantan mereka.
Dalam proses penggarapan lagu ini, Vicky Shu mempercayakan Heinriko Christiansen menjadi produser musik sekaligus penata musik.
Adapun lagu terbarunya berjudul Sayangnya Masih Sayang dan ditulis sendiri oleh Vicky Shu.
- Gempi jadi Penyanyi, Gisel Siap Dukung Anak Berkarir di Industri Musik
- Lucunya Gempi Merengek Minta Ayam Goreng saat Rekaman Lagu Bareng Yura Yunita
- Kaget Digugat Cerai Tengku Dewi, Andrew Andika Akui Masih Sayang Sang Istri
- Guntur Breathe Rilis EP 'Relate', Persembahan Untuk Milenial dan Gen Z
- Soto Ojolali Bandung yang Legendaris, Memikat Perut Artis hingga Pejabat
- Memulai Debut Sebagai Penyanyi, Ferencia Rilis Ulang Lagu Cinta Milik Chrisye