Vidal Pastikan Kemenangan Comeback Barcelona Atas Leganes
Barcelona yang diunggulkan mencoba memecah kebuntuan. Dua kesempatan lewat Griezmann dan Luiz Suarez belum bisa membuat jala gawang Leganes bergetar. Hingga turun minum skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Pada awal babak kedua, Blaugrana hampir menyamakan kedudukan namun sundulan Pique memaksimalkan tendangan sudut masih membentur tiang gawang.
Usai turun minum Barcelona berbalik menguasai jalannya pertandingan. Mereka terus mengurung pertahanan Leganes. Hasilnya terbukti Luiz Suarez membawa skor imbang 1-1 di menit 53.
Menerima umpan lambung dari Lionel Messi, Suarez berhasil meneruskan umpan tersebut dengan sundulan kencang yang tak bisa diselamatkan kiper.
Barcelona mampu membalikkan kedudukan di menit ke-79 lewat sepakan jarak dekat Arturo Vidal. Vidal yang masuk menggantikan Griezmann mampu memanfaatkan kemelut di dalam gawang Leganes, skor pun berubah 2-1 hingga pertandingan usai. (antara/jpnn)
Susunan pemain:
LEGANES (5-3-2): Ivan Cuellar; Roberto Rosales, Unai Bustinza, Kenneth Omeruo (Tarin), Dimitrios Siovas, Jonathan Silva; Oscar Rodriguez (Oraso), Roque Mesa (Carrilo), Ruben Perez; Martin Braithwaite, Youssef En-Nesyri.
BARCELONA (4-2-3-1): Marc-Andre ter Stegen; Moussa Wague, Gerard Pique, Samuel Umtiti, Junior Firpo; Frenkie de Jong (Ansu Fati), Sergio Busquets (Ivan Rakitic); Ousmane Dembele, Lionel Messi, Antoine Griezmann (Arturo Vidal); Luis Suarez.
Barcelona sempat tertinggal lebih dahulu di babak pertama, tetapi membalas di paruh kedua.
Redaktur & Reporter : Adek
- Hasil Liga Spanyol: Barcelona Tumbang di Markas Real Sociedad
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis
- Barcelona jadi Lokasi Seri Terakhir MotoGP 2024, Ini Sebabnya
- Barcelona Kebanjiran, Seri Terakhir MotoGP 2024 Belum Jelas
- Ada Banjir Bandang Menelan Korban Jiwa, Duel Valencia vs Real Madrid Ditunda?
- Lamine Yamal Meraih Kopa Trophy 2024