Vidal Say Goodbye, Juventus Incar Tiga Gelandang Kelas Dunia
jpnn.com - TURIN - Juventus menjadi klub Serie A yang paling sibuk beberapa minggu ini. Keluar masuk pemain mewarnai kegiatan tim yang musim lalu finis sebagai juara Italia, dan menjadi finalis Liga Champions.
Hengkangnya Andrea Pirlo ke New York City FC, disusul Carlos Tevez yang pulang ke Boca Junior, sudah ditutup dengan mendatangkan Sami Khedira (Real Madrid), Paulo Dybala (Palermo), Mario Mandzukic (Atletico Madrid) dan Simone Zaza (Sassuolo).
Namun saat satu lagi gelandang andal mereka, Arturo Vidal sudah semakin merapat ke Bayern Muenchen, Juventus kembali agresif di bursa pemain.
Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Kamis (16/7), Juventus kembali mengulang penjajakan mereka terhadap beberapa pemain yang sudah terang-terangan mereka incar.
Ada nama pemain Isco Alcaron (Real Madrid), Oscar (Chelsea) dan Mario Goetze (Bayern Muenchen). Tipe ketiga gelandang muda kelas dunia ini hampir serupa dan setara. Namun sumber La Gazzetta dello Sport mengatakan, di antara tiga pemain tersebut, pelatih Max Allegri lebih memprioritaskan kepada klub agar bisa menjaring Isco.
Ini bukan pertama kalinya Isco diincar Si Nyonya Tua. Hampir setiap musim, bahkan saat si pemain masih berbaju Malaga (sebelum Madrid), Isco selalu masuk dalam daftar pemain yang diburu Juventus. (adk/jpnn)
TURIN - Juventus menjadi klub Serie A yang paling sibuk beberapa minggu ini. Keluar masuk pemain mewarnai kegiatan tim yang musim lalu finis sebagai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung
- IBL 2025: Skuad Mentereng, Dewa United Percaya Diri Meruntuhkan Dominasi PJ dan SM