Video Anyar PSY Dilarang di Negeri Sendiri

Video Anyar PSY Dilarang di Negeri Sendiri
PSY yang beraksai dalam video barunya "Gentlemen. FOTO: Getty Images
SEOUL - Video baru PSY Gentlemen memang baru saja menuai sukses besar di YouTube. Tapi di negeri sendiri, Korea Selatan, video yang diharapkan bisa mengulang sukses "Gangnam Style" itu malah dilarang tayang. Gara-garanya, video berdurasi 3:54 menit ini menayangkan adegan-adegan PSY yang cenderung kasar dan jorok. Salah satunya adalah menendang pembatas jalan berbentuk kerucut.

Larangan dikeluarkan oleh jaringan TV negara KBS. Kesimpulannya, tersebut telah dengan sengaja merusak properti milik negara pada pembukaan video klip. KBS juga kesal sebab PSY sepertinya puas dengan aksinya karena digambarkan malah tertawa ke arah kamera.

Dalam pernyataan sikapnya, seperti dikutip dari laman aceshowbiz, KBS mengaku telah menegur PSY. Dikatakan pula, video klip yang diunggah sejak 13 April 2013 tersebut tak memenuhi standar penyiaran publik yang layak. Karenanya, KBS memutuskan menghentikan penayangannya.

KBS khawatir ulah iseng PSY bakal ditiru anak-anak yang belum bisa mengerti baik buruknya suatu adegan di TV. Mereka justru cenderung percaya apapun  yang disajikan TV. "Untuk alasan yang sama, KBS juga sempat melarang video lain di masa lalu," sebut aceshowbiz.

SEOUL - Video baru PSY Gentlemen memang baru saja menuai sukses besar di YouTube. Tapi di negeri sendiri, Korea Selatan, video yang diharapkan bisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News