Video Detik-Detik Polisi & Warga Mengepung Perampok, Tegang, Viral di Medsos
Selasa, 14 Desember 2021 – 07:08 WIB
jpnn.com, JAKARTA SELATAN - Video aksi polisi dan warga menangkap perampok diduga bersenjata di sebuah toko gadai, kawasan Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada Senin (13/12), viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, tampak sejumlah warga dan polisi mengepung perampok yang tidak bisa keluar dari toko tersebut.
Sejumlah polisi yang memegang senjata api meminta perampok agar menyerah.
Situasi dan kondisi peristiwa itu pun terasa menegangkan.
Beberapa saat kemudian perampok itu bisa ditangkap polisi, dibantu warga.
Informasi itu dibenarkan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Ridwan.
Namun, polisi belum menjelaskan secara detail mengenai kronologi kejadian dan jumlah pelaku.
Saat ini pelaku sudah diamankan di Polsek Jagakarsa.
Video polisi dan warga mengepung perampok di sebuah toko gadai, kawasan Cipedak, Jagakarsa, Jakarta Selatan, viral di medsos.
BERITA TERKAIT
- Bertemu Eks Sekuriti yang Ancam akan Sebar Foto Pribadi, Ricis Bereaksi Begini
- Heboh Polisi Tembak Polisi, Komisi III DPR Bakal ke Sumbar
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya