Video: Kisah Seorang Nenek yang Mulai Jadi Pelukis di Usia 60 tahun
Pasti Anda pun memiliki bakat terpendam, yang belum ditemukan. Dan tak pernah ada kata terlambat untuk menemukan dan mengasahnya. Seperti seorang nenek di Australia yang baru menyadari bakat melukisnya di usia 60 tahunan. Dan karya lukisannya pun... luar biasa unik!
Setiap hari Selasa dan Kamis, Miriam Kydd memiliki dunia yang berbeda.
Di sebuah studio dan galeri seni di kota kecil Bega, sekitar 5 jam perjalanan mobil dari Sydney, Miriam melukis dengan karakter yang unik dan kebanyakan penuh warna.
Ia tidak sendirian melakukannya, tapi dengan mentornya, Jenny McKenzie.
Miriam memutuskan untuk menjadi seniman di usianya yang ke-60 tahun. Saat itu ia bergabung dengan program 'Art in the Garage', yang mendukung seniman dengan kebutuhan khusus.
Lewat program tersebut, Miriam menemukan bakat terpendamnya sebagai pelukis dengan aneka ragam warna dan bentuk. Sejak itu pula rasa percaya dirinya bertambah.
Pada awalnya, ia banyak menceritakan kehidupan sehari-seharinya lewat lukisan, seperti pergi ke supermarket atau menjemur cucian pakaian.
Pasti Anda pun memiliki bakat terpendam, yang belum ditemukan. Dan tak pernah ada kata terlambat untuk menemukan dan mengasahnya. Seperti seorang
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata