Video Latihan Terakhir MJ Ditawar Rp 503 Miliar
Rabu, 22 Juli 2009 – 07:01 WIB
LOS ANGELES - Berstatus mendiang, ternyata tidak menyurutkan nama Michael Jackson. Bahkan sepertinya Jackson lebih bernilai setelah meninggal dunia. Salah satunya nilai fantastis yang ditawarkan studio film Sony Corp. Sony tertarik membeli rekaman latihan terakhir Jackson untuk konser This Is It. Dilansir Associated Press kemarin, Sony Pictures tertarik menawar rekaman tersebut karena Sony Music mendistribusikan musik Jackson. Tak hanya itu, Sony juga berpartner dengan perusahaan Jackson di Sony/ATV Music Publishing.
Dikabarkan, Sony menawar USD 50 juta (setara Rp 503 miliar) untuk mendapatkan hak distribusi rekaman latihan yang merupakan bagian dari konser comeback Jackson itu. Menurut sumber yang dekat dengan perjanjian tersebut, tawaran Sony itu keluar setelah beberapa studio, termasuk Paramount, Universal, dan 20th Century Fox, menunjukkan rekaman tersebut awal pekan lalu. "Saya tidak bisa banyak memberikan komentar karena perjanjian tersebut belum selesai," ujar sumber yang meminta namanya tidak diungkapkan itu.
Namun yang jelas, studio yang tertarik mendapatkan rekaman tersebut harus negosiasi dengan promotor konser Jackson, AEG Live, dan perusahaan Jackson. Nilai yang ditawarkan pun tidak boleh kurang dari biaya yang sudah dikeluarkan AEG Live untuk persiapan konser sebelum Jackson meninggal dunia pada 25 Juni (26 Juni WIB). Bujet yang sudah dikeluarkan AEG Live USD 30 juta"USD 32 juta (setara Rp 302"Rp 322 miliar).
Baca Juga:
LOS ANGELES - Berstatus mendiang, ternyata tidak menyurutkan nama Michael Jackson. Bahkan sepertinya Jackson lebih bernilai setelah meninggal dunia.
BERITA TERKAIT
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29