VIDEO: Pasar Ikan di Sydney Jadi Pasar Ikan Terbesar Kedua Dunia
Kami mengajak Anda untuk berkunjung ke pasar ikan di Sydney. Pasar ikan ini disebut-sebut sebagai terbesar yang kedua setelah di Jepang. Dengan penataan yang lebih rapi dan bersih, pasar ikan di Sydney pun kerap menjadi tujuan pariwisata.
Dengan kenyamanan yang ditawarkan, pasar ikan di Sydney, atau Sydney Fish Market memiliki segala jenis hidangan laut, mulai dari kepiting, lobster, udang, kerang, hingga berbagai macam ikan.
Hasil penangkapan hidangan laut, termasuk dari Indonesia yang berada di pasar ini mencapai sekitar 14.500 ton per tahun.
"Sejumlah makanan laut yang populer kadang-kadang harganya lebih tinggi, karena semua orang menginginkannya," ujar Justin, marketing eksekutif di pasar ikan Sydney.
"Tapi di sini Anda bisa menemukan makanan laut sesuai dengan anggaran belanja Anda."
Di pasar ikan ini pun ada proses lelang ikan yang dibeli oleh pedagang-pedagang besar dari sejumlah negara bagian di Australia.
Pengelolaan sampah dan limbah di kawasan ini pun dilakukan dengan sangat baik dan berhati-hati.
Kami mengajak Anda untuk berkunjung ke pasar ikan di Sydney. Pasar ikan ini disebut-sebut sebagai terbesar yang kedua setelah di Jepang. Dengan penataan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia
- Trump Menang, Urusan Imigrasi jadi Kekhawatiran Warga Indonesia di Amerika Serikat
- Dunia Hari Ini: Tiga Orang Ditangkap Terkait Meninggalnya Penyanyi Liam Payne
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?