Video Viral, Warga Usir Petugas Covid-19 dan Ambulans
jpnn.com, JAKARTA - Video viral penolakan terhadap tenaga medis diunggah di akun @fakta.indo di Instagram dan akun Facebook @ICWS_infocegatanwilayahsragen.
Dalam video itu tampak perlakuan tak menyenangkan dari sejumlah warga terhadap tenaga medis covid-19 pada Minggu, 31 Mei 2020.
Dalam narasi unggahannya, akun Fakta Indo menyebutkan bahwa petugas medis diusir lantaran warga tak lagi peduli lagi dengan Covid-19.
"Pengusiran terhadap tim medis yang menangani corona oleh warga karena warga tidak percaya lagi terhadap covid-19," tulis @fakta.indo.
Video berdurasi 46 detik itu, tampak seorang tenaga medis memakai Alat Pelindung Diri (APD) diteriaki oleh sejumlah warga.
"Woe pergi, pergi," teriak warga kepada petugas medis dengan satu mobil ambulans yang terekam dalam video tersebut.
Warga tampak emosi dan hingga sedikit mendorong tubuh tenaga medis itu agar segera pergi dari kampung pemukiman mereka.
Sementara beberapa warga lainnya, terlihat berusaha menenangkan emosi masyarakat agar tidak terjadi keributan.
Video viral warga beramai-ramai mengusir tenaga medis berpakaian APD yang datang dengan ambulans.
- KTKI Perjuangan Tuntut Keppres KKI Dibatalkan demi Masa Depan Profesi
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
- RS Hasan Sadikin Berusia 101 Tahun, Menkes Budi Titip 3 Pesan Penting Ini
- Seleksi CPNS 2024: Kejaksaan Buka Lowongan 389 Tenaga Kesehatan, Buruan Daftar!
- Aparat Evakuasi Nakes dan Guru Pascainsiden Pembunuhan Pilot Selandia Baru oleh KKB