Vietnam Susul Malaysia ke Final Piala AFF 2018

Vietnam Susul Malaysia ke Final Piala AFF 2018
Skuat Vietnam bersukacita. Foto: affsuzukicup

jpnn.com, HANOI - Vietnam memastikan lolos ke final Piala AFF 2018 setelah menghentikan Filipina di semifinal.

Dalam dua kali pertemuan, Vietnam unggul 4-2. Pada leg pertama di Bacolod, Minggu (2/12) lalu, Vietnam yang bertindak sebagai tamu menang 2-1.

Pada leg kedua yang digelar di My Dinh National Stadium, Hanoi, Kamis (6/12) malam, Vietnam menang lagi 2-1.

Gol tuan rumah baru tercipta di sepuluh menit laga tersisa. Pertama dari Nguyen Quang Hai di menit ke-83 dan Nguyen Cong Phuong pada menit ke-87. Filipina sempat memperkecil skor lewat pemain bintangnya, James Younghusband di menit ke-89.

Di final yang akan digelar 11 dan 15 Desember nanti, Vietnam akan meladeni Malaysia yang lolos ke laga puncak setelah menyingkirkan juara bertahan Thailand (0-0, 2-2, Malaysia unggul gol tandang).

Ini adalah kali ketiga Vietnam lolos ke final Piala AFF setelah 1998 (runner-up) dan 2008 (juara).

Vietnam lolos ke final Piala AFF 2018 setelah menyingkirkan Filipina 4-2 dalam dua kali pertemuan di semifinal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News