Vietnam vs Timnas Indonesia: Ragnar Oratmangoen Bicara Kans Tampil

jpnn.com - Ragnar Oratmangoen bicara kans tampil saat Timnas Indonesia bertandang ke markas Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Duel Vietnam vs Indonesia dihelat di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).
Ragnar menjadi salah satu pemain yang dipanggil Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong untuk menghadapi Vietnam.
Namun, pada laga sebelumnya di Stadion Gelora Bung Karno, pemain Fortuna Sittard itu belum bisa tampil karena harus berpindah federasi terlebih dahulu dari KNVB (Belanda) ke PSSI (Indonesia).
Ragnar pun berharap kesempatan debutnya bersama Timnas Indonesia datang saat bertandang ke markas Vietnam.
Pesepak bola berusia 25 tahun itu sudah tak sabar mengenakan jersei Garuda di dada.
"Saya sangat senang, bangga bisa berada di sini. Saya harap bisa debut bersama Timnas di Vietnam. Insya Allah bisa menjadi kenangan yang indah untuk saya," ucap Ragnar.
Lebih lanjut, Ragnar menjelaskan persiapan Timnas Indonesia cukup baik untuk menghadapi tim asuhan Philippe Troussier.
Ragnar Oratmangoen bicara kans tampil saat Timnas Indonesia bertandang ke markas Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
- PSSI Bakal Naturalisasi Emil Audero, Bagaimana Reaksi Maarten Paes?
- PSSI Umumkan 3 Pemain Naturalisasi Baru untuk Timnas Indonesia
- Pesan Positif Asnawi Mangkualam dan Sandy Walsh Menjelang Australia vs Timnas Indonesia
- BTN Sebut Patrick Kluivert Akan Panggil 26 sampai 27 Pemain ke Timnas Indonesia
- Pelatih Venezia Menyanjung Jay Idzes
- Timnas U-20 Indonesia vs Iran: Persiapan Berjalan Baik, Garuda Muda Optimitis Raih Poin Perdana