Vigi Ramaikan Pasar Kamera CCTV di Indonesia

Vigi Ramaikan Pasar Kamera CCTV di Indonesia
Kamera pengawas Vigi. Foto: Tp-Link

Dengan Smart Detection penggunanya akan mendapatkan notifikasi ketika ada gerakan yang mencurigakan, memasuki area yang telah Anda tetapkan, atau menghalangi kamera.

Kamera itu dilengkapi Smart IR yang menjaga objek agar tidak dirender saat jauh atau terlalu terang saat dekat dengan kamera di malam hari.

Memiliki WDR kamera itu mampu menyesuaikan kontras pencahayaan untuk meminimalkan efek bayangan dan membuat gambar menjadi nyata.

Perangkat itu dibekali fitur 3D DNR yang menghilangkan pikselasi abnormal untuk memberikan video lebih jelas dan menghilangkan distorsi.

Dilengkapi juga Night Vision memastikan kamera bekerja dengan baik dalam kondisi cahaya rendah.

Sementara Vigi C300HP merupakan kamera outdoor bullet 3MP Ultra-High Definition yang mampu menangkap gambar lebih detail. Perangkat itu tersedia dalam 2 versi lensa yaitu 4mm dan 6mm.

Secara spesifikasi perangkat tersebut memiliki kesamaan dengan C400HP. Tidak ada yang berbeda dari sisi penangakapan gambar hingga fitur yang terbenam.

Vigi NVR1008 adalah perangkat yang bisa merekam tanpa henti 24/7, secara otomatis menyimpan hingga 10 TB rekaman dari kamera yang terhubung untuk mengamankan data.

Vigi, sub brand TP-Link ikut serta meramaikan pasar surveillance video atau CCTV.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News