Viktor Axelsen Keluar dari Lubang Jarum, Tunggal Putra Belanda Kena Prank

Viktor Axelsen Keluar dari Lubang Jarum, Tunggal Putra Belanda Kena Prank
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen berhasil melangkah ke babak ketiga Kejuaraan Dunia 2022 Foto: Dhiya Muhammad El Labib/JPNN.com

jpnn.com, TOKYO - Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen mampu keluar dari lubang jarum saat bersua wakil Belanda Mark Caljouw di babak kedua Kejuaraan Dunia 2022.

Berlaga di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Selasa (23/8/2022), Axelsen menang dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-10.

Peraih emas Olimpiade Tokyo 2020 bermain kurang apik di gim pertama. Hal itu, bahkan membuka kans bagi Caljouw untuk menang.

Namun, dengan mental juara dan semangat tinggi, pemain kelahiran 4 Januari 1994 itu mampu mengembalikan kedudukan untuk mengambil gim pertama, 21-19.

Caljouw seakan terkena prank karena Axelsen tampil menggila di gim kedua. Ayah satu orang anak itu akhirnya mengunci kemenangan dengan skor 21-10.

Seusai laga, Axelsen mengakui sempat kesulitan di gim pertama. Dia kemudian mencoba bermain sabar untuk bisa mengunci kemenangan sekaligus memastikan diri melangkah ke babak ketiga Kejuaraan Dunia BWF Tokyo 2022.

"Pertandingan hari ini sama seperti kemarin, saya sempat kesulitan di gim pertama. Saya hanya mengontrol permainan sehingga bisa meraih tiket babak ketiga."

"Saya mencoba permainan terbaik saya, dengan mengandalkan speed dan power. Hal itu sepertinya akan menjadi senjata saya," ungkap Axelsen dalam laman BWF.

Viktor Axelsen mampu keluar dari lubang jarum saat melawan Mark Caljouw di babak kedua Kejuaraan Dunia 2022

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News