Vilanova Percaya Diri Jelang El Clasico

Vilanova Percaya Diri Jelang El Clasico
Pelatih Barcelona, Tito Vilanova. Foto: Getty Images
BARCELONA - Pelatih Barcelona, Tito Vilanova tak gentar menghadapi Real Madrid di ajang Piala Super Spanyol yang akan digelar Jumat (24/8) dini hari nanti di Camp Nou (tayangan langsung Trans TV pukul 03.30 WIB).  Entrenador berusia 42 tahun itu memilih santai dan tidak menjadikan laga El Clasico itu beban buat dirinya.

Vilanova memang berhasil membawa Barca menang 5-1 atas Real Sociedad pada jornada (pekan) pertama Liga Primera (19/8). Hanya, itu belum bisa menjadi tolok ukur yang sahih. Melawan Real yang merupakan musuh bebuyutan Barca, atmosfer maupun tekanannya akan sangat berbeda.

  

Di Spanyol, hampir setiap musim pertarungan perebutan gelar hanya melibatkan dua klub. Bila tidak Barcelona, ya Real Madrid. Makanya, pembuktian kualitas Vilanova baru sahih kalau mampu mengatasi rival abadinya, Real.

Namun, ia menepis bahwa laga ini merupakan ajang pembuktian dirinya sejak menangani Barca setelah Pep Guardiola mengundurkan diri musim lalu. “Saya tidak bisa melakukan tugas saya dengan baik jika berpikir dunia akan berakhir apabila kami kalah," katanya.

BARCELONA - Pelatih Barcelona, Tito Vilanova tak gentar menghadapi Real Madrid di ajang Piala Super Spanyol yang akan digelar Jumat (24/8) dini hari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News