Villa Mantap Ingin Pindah Arsenal
Kamis, 07 Februari 2013 – 16:06 WIB

TERBUANG: David Villa yang kini lebih banyak duduk di bangku cadangan Barcelona. FOTO: Ist
BARCELONA - Striker Barcelona David Villa mengungkapkan ingin segera bergabung dengan Arsenal dengan harga 14 juta pounds. Jika Meriam London (julukan Arsenal) sepakat, maka pemain timnas Spanyol itu akan segera bergabung bersama Santi Cazorla Cs. Setelah didera panjang musim lalu, mantan pemain Valencia itu sulit mendapatkan tempat utama di klubnya. Dia lebih banyak duduk di bangku cadangan. Kondisi tersebut tentu saja merisaukan Villa. Pemain yang berulang tahun setiap 3 Desember itu ingin sekali pindah ke sebuah klub yang memasangnya menjadi pemain utama.
"Dia hanya memiliki sisa kontrak setahun lagi dengan Barcelona," kata seorang sumber seperti dikutip The Sun. Dengan begitu Arsenal akan dengan mudah mendapatkan tanda tangan pemain 31 tahun itu.
Baca Juga:
Dengan begitu, keinginan pelatih Arsenal Arsene Wenger untuk menimang Villa akan segera terwujud. Sebab, dalam perburuan musim lalu, pelatih asal Perancis itu gagal mendapatkan jasa Villa.
Baca Juga:
BARCELONA - Striker Barcelona David Villa mengungkapkan ingin segera bergabung dengan Arsenal dengan harga 14 juta pounds. Jika Meriam London (julukan
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah