Vino Bastian: Sehancur Apa pun, Kita Bisa Bangkit Lagi

jpnn.com - JAKARTA - Film Bangkit, yang disutradarai Rako Prijanto tak hanya menghibur. Menurut Vino G. Bastian, film yang ia bintangi juga memberikan edukasi kepada masyarakat.
Lewat film ini, kata Vino, masyarakat bisa mendapatkan nilai pantang menyerah ketika menghadapi persoalan. Di mana film Bangkit ini menceritakan mengenai bencana banjir.
"Lewat film ini bisa menunjukkan sehancur apa pun mental kita, sehancur apa pun jiwa kita karena bencana atau apa pun, kita bisa bangkit lagi," kata Vino usai konferensi pers film Bangkit di Plaza Senayan, Jakarta, Senin (18/7).
Pria kelahiran Jakarta itu mengatakan, untuk bangkit dari suatu bencana tidak bisa dilakukan seorang diri. Perlu ada bantuan dari orang lain.
"Cara paling baik untuk bisa bangkit adalah bersama-sama, saling menguatkan antar keluarga, sahabat, masyarakat. Dalam film ini paling enggak bisa mengeluarkan sikap kebersamaan untuk bangkit bersama-sama," ucap Vino. (gil/jpnn)
JAKARTA - Film Bangkit, yang disutradarai Rako Prijanto tak hanya menghibur. Menurut Vino G. Bastian, film yang ia bintangi juga memberikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Unggah Laporan MSF, Angelina Jolie Mengutuk Serangan di Gaza
- Pendaftaran Epson International Pano Awards ke-16 Dibuka, Yuk Buruan Daftar!
- Pentas Kejutan The Chainsmokers di Kampus Arizona Berujung Penggerebekan
- Gitaris Seringai Dimakamkan di Indonesia, Jenazah Tiba Jumat
- Segera Nikahi Vika Kolesnaya, Billy Syahputra akan Pindah ke Belarusia?
- Begini Keseruan Joy Tobing dan Anjelia Dom Nongkrong di Grace Cafe Kemang