Vino G Bastian Menangis Tonton Film Miracle In Cell No. 7

Vino G Bastian Menangis Tonton Film Miracle In Cell No. 7
Vino Bastian di film Miracle In Cell No.7. Foto: dok. Falcon Pictures

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Vino G Bastian didapuk menjadi pemeran utama dalam remake film Miracle In Cell No. 7 yang diadaptasi dari film Korea Selatan berjudul sama.

Ia berperan sebagai Dodo Rojak, tukang balon dengan disabilitas intelektual yang dituduh melakukan kejahatan dan dijebloskan ke penjara.

"Awalnya deg-degan banget karena 'Miracle In Cell No.7' itu salah satu film favorit gue," kata Vino G Bastian dalam konferensi pers daring, Senin (11/5).

Suami Marsha Timothy ini bahkan menangis saat menonton film yang bercerita mengenai sekelompok orang dalam satu sel penjara yang menyelundupkan bocah perempuan agar bisa bertemu dengan ayahnya di penjara. 

Vino G Bastian Menangis Tonton Film Miracle In Cell No. 7

"Pas gue nonton, nangisnya benar-benar kejer karena gue punya anak yang umurnya hampir sama dengan karakter di film itu," ujarnya.

Vino mengaku mengagumi akting Ryu Seung-ryong yang berperan sebagai tokoh utama di "Miracle In Cell No.7" versi Korea Selatan.

Kendati demikian, Vino tidak menjadikan karakter tersebut sebagai referensi untuk versi Indonesia.

Vino G Bastian mengaku menangis saat menonton film Miracle In Cell No. 7 versi Korea Selatan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News