Viral Aksi Bagi-bagi Telur di Blitar Dibubarkan, Ini Penjelasan Polisi
Selasa, 28 September 2021 – 22:37 WIB

Aksi bagi-bagi telur gratis di Blitar yang dibubarkan petugas kepolisian. Foto: Potongan layar video beredar di media sosial
jpnn.com, SURABAYA - Peristiwa bagi-bagi telur gratis yang dilakukan peternak Blitar Raya beredar di media sosial dan WhatsApp Grup (WAG). Kabarnya petugas membubarkan paksa kegiatan itu.
Namun, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Gatot Repli Handoko membantah adanya aksi pembubaran paksa di lokasi tersebut. Menurutnya, yang terjadi adalah Korps Bhayangkara yang mengurai kerumunan.
Kerumunan yang cukup ramai itu dikhawatirkan bisa membuat klaster Covid-19.
"Tidak ada pembubaran, tetapi diimbau supaya tidak menimbulkan kerumunan masyarakat yang menerima telur," kata Gatot tertulis, Selasa (28/9).
Aksi bagi-bagi telur yang disediakan untuk dibagikan ke masyarakat Blitar sebanyak lima ribu paket.
BERITA TERKAIT
- Massa Tolak Promosi LGBT Demo di Kantor MUI
- Sahroni Viralkan Dugaan Penganiayaan Terhadap ART Asal Banyumas
- Viral Video Damkar Tambal Jalan Berlubang di Semarang, Begini Faktanya
- Begini Nasib Karyawati PT Timah Penghina Honorer Pengguna BPJS
- Karyawati Bikin Konten Menghina Honorer, PT Timah Angkat Bicara
- Kelakuan Karyawati PT Timah Penghina Honorer Ini Bikin Geram Netizen, Duh