Viral Disebut Sosok di Balik Pemilik Pesawat Juragan 99, Kaji Edan Bilang Begini

Salah satu pengguna Twitter menyebut sosok Kaji Edan inilah yang ada di balik Juragan 99, yang fenomenal itu. Pengguna Twitter tersebut bahkan menyebut private jet milik Juragan 99 atas nama Kaji Edan.
Perihal isu tersebut, pakar hukum dari Universitas Al-Azhar, Suparji Ahmad menilai langkah klarifikasi yang dilakukan Kaji Edan sudah benar.
Hal itu menurutnya bisa menjadi bukti agar netizen tidak lagi meributkan kekayaan CEO MS Glow tersebut, terutama yang dikaitkan dengan Kaji Edan.
Dengan adanya klarifikasi itu, orang yang pertama kali memunculkan isu jet pribadi Juragan 99 milik Kaji Edan, dapat dilaporkan ke pihak kepolisian dengan tuduhan pencemaran nama baik dan pelanggaran UU ITE, jika orang yang merasa dirugikan mau melaporkannya.
"Mereka dapat dilaporkan dengan pasal 310 KUHP dan UU ITE Pasal 27 ayat (3) dengan hukuman paling lama 6 tahun," kata Suparji Ahmad.
Namun, Kaji Edan mengatakan tidak berniat melaporkan fitnah tersebut ke ranah hukum.
"Saya tidak akan melaporkan pasal pencemaran nama baik maupun fitnah. Baik pada pembuat berita maupun netizen yang percaya pada berita tersebut," seru Kaji Edan.(chi/jpnn)
Sosok Kaji Edan ramai diperbincangkan di media sosial, lantaran namanya dikaitkan sebagai sosok di balik harta kekayaan Crazy Rich asal Malang, Gilang Widya.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Minta Korlantas Polri Tindak Pelaku Bus Oleng, Sahroni: Cabut SIM Sopir dan Tegur PO-nya
- Juragan 99 Ungkap Rahasia Mampu Finish di Tokyo Marathon 2025
- Ditahan di Polda Metro Jaya, Nikita Mirzani Pengin Dijenguk 2 Orang Ini
- Kata Polisi soal Senpi Pengusaha Asal Bandung Peneror Wanita dalam Mobil
- Heboh Oknum Anggota DPRD Malut Diduga Selingkuh dengan Wakapolres, Alamak
- Polisi Usut Pengeroyokan Pelajar SMK di Cianjur yang Viral