Viral Kobaran Api Pipa Gas di Bekasi, Begini Penjelasan Pertamina

jpnn.com - Video memperlihatkan semburan kobaran api membumbung tinggi di Tegal Gede, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin (19/4) malam, viral di media sosial.
Kobaran api itu berasal dari Stasiun Kompresor Gas (SKG) Tegal Gede milik PT Pertamina Gas.
Manager Communication Relations & CSR Pertamina Gas Elok Riani Ariza mengatakan bahwa kobaran api yang muncul merupakan bagian dari perawatan fasilitas SKG Tegal Gede.
"Aktivitas utama berupa pembersihan pipa yang mengalirkan gas dari Citarik ke Tegal Gede, Bekasi. Seterusnya dilanjutkan dengan pengecekan tekanan pada pipa dan aktivitas flaring," kata Riani dalam keterangannya.
Riani menambahkan bahwa meski kobaran api tampak besar, tetapi hal itu merupakan situasi normal. Oleh karena itu, warga diimbau tidak khawatir terhadap hal tersebut.
"Kegiatan maintenance telah selesai dilakukan dan aktivitas sudah berjalan normal kembali," ujar Riani.
Diketahui, kobaran api itu berlangsung selama satu jam sejak pukul 17.33 WIB.
Berdasarkan video yang beredar luas di media sosial, semburan api tampak besar membumbung tinggi.
Video kobaran api menyembur tinggi ke langit di Tegal Gede, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Senin (19/4) malam, viral di media sosial, simak selengkapnya.
- Minta Korlantas Polri Tindak Pelaku Bus Oleng, Sahroni: Cabut SIM Sopir dan Tegur PO-nya
- Pelita Air dan Patra Jasa Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Wisata Ramadan di Yogyakarta
- Genjot Daya Saing UMKM di Pasar Global, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal & HaKI
- Puing-puing Kilang Pangkalan Brandan dan Pengorbanan Prajurit Genie Pioner
- Dirut Pertamina Ungkap Pesan Khusus Prabowo saat Dipanggil ke Istana, Singgung Kesetiaan
- Pertamina Dukung Mudik Lancar dengan Turunkan Harga Avtur hingga Promo Hotel Patra Jasa