Viral Pemotor Tutup Jalan Sudirman, Kompolnas: Polisi Kecolongan
Sabtu, 19 Februari 2022 – 20:56 WIB
Sejumlah kendaraan melintas di Jalan Sudirman, Jakarta. Foto: Ricardo/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) merespons aksi sejumlah pemotor yang menutup Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.
Seusai melakukan aksi penutupan jalan, para pemotor itu melakukan aksi kebut-kebutan.
Komisioner Kompolnas Poengky Indarti menilai polisi kecolongan atas aksi para pemotor itu.
Pasalnya, kata dia, tidak mungkin ada aksi kebut-kebutan bilamana ada polisi yang berpatroli.
"Seharusnya kalau ada polisi yang jaga atau patroli enggak mungkin ada balap liar. Jadi, dianggap kecolongan sampai harus mengecek ETLE," kata Poengky kepada JPNN.com, Sabtu (19/2).
Poengky berharap aksi serupa tak terulang kembali.
"Diharapkan tidak terjadi lagi," kata Poengky.
Poengky meminta polisi segera menindak para pemotor itu.
Kompolnas menilai polisi kecolongan dengan adanya aksi sejumlah pemotor yang menutup Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat
BERITA TERKAIT
- Seorang Polisi di Makassar Kena Panah, Pelakunya
- Heboh Oknum Anggota DPRD Malut Diduga Selingkuh dengan Wakapolres, Alamak
- Polisi Usut Pengeroyokan Pelajar SMK di Cianjur yang Viral
- Pembantaian Harimau Sumatra di Rohul, 6 Pelaku Ditangkap Polisi
- Kabur ke Muara Enim, Residivis Penggelapan & Spesialis Curas di Mura Diringkus Polisi
- Cabuli Bocah, Pria di Aceh Timur Ini Ditangkap Polisi