Viral Petugas Kebersihan Buang Sampah Sembarangan, Lalu Marah-marah Ditegur Warga
jpnn.com, BEKASI - Video petugas kebersihan marah-marah saat ditegur warga karena membuang sampah sembarangan viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, terlihat seorang pria yang diduga merupakan petugas kebersihan marah dan tidak terima ditegur warga.
Petugas kebersihan itu ditegur karena membuang sampah di sebuah lahan kosong, padahal lahan itu bukan tempat pembuangan sampah (TPS).
Peristiwa itu diduga terjadi di wilayah Rawalumbu, Kota Bekasi. Namun, belum diketahui kapan peristiwa itu terjadi.
Petugas kebersihan itu tampak kesal dan berbicara dengan nada tinggi serta keras kepada warga yang menegurnya.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi Yayan Yuliana mengapresiasi tindakan warga menegur petugas kebersihan yang membuang sampah sembarangan itu.
"Dia yang buang sampah balik marah-marah itu dia tidak punya kesadaran, dia yang salah. Jangankan diingatkan warga, apalagi oleh petugas, kalau sama petugas, kan, bisa dibarengi dengan sanksi," kata Yayan saat dikonfirmasi, Sabtu (21/5).
Yayan sudah menugaskan anak buahnya untuk mencari petugas kebersihan yang membuang sampah sembarangan tersebut.
Video petugas kebersihan marah-marah saat ditegur warga karena membuang sampah sembarangan viral di media sosial, simak selengkapnya.
- Wujudkan Smart City, PPK Kemayoran Fokus Pengelolaan Sampah Terintegrasi
- Pjs. Bupati Jembrana Optimistis Mesin Ecowiz Mampu Kurangi Sampah hingga 2 Ton per Hari
- Kapolsek Betung Turun Langsung Cek TPS Rawan di Desa Taja Indah
- Agung-Markarius Siap Tata TPA di Pekanbaru, Olah Sampah Jadi Briket dan Energi Baru
- TPS Berpotensi Terdampak Banjir akan Dipindahkan, AKBP Asep Tekankan Hal Ini
- KPU Perlu Siapkan TPS yang Ramah Penyandang Disabilitas