Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata

jpnn.com - Video pemotor cekcok dan membentak seorang polisi di Kediri, viral di media sosial.
Dalam video tersebut tampak pemotor tersebut membentak polisi yang sedang mengatur lalu lintas tanpa alasan yang jelas.
Diberitakan JPNN Jatim, setelah menabrak petugas, pengendara motor langsung meninggalkan lokasi.
Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji mengatakan aksi pemotor membentak polisi itu terjadi di depan gedung Insumo Kediri Convention Center (IKCC) Kota Kediri pada Minggu (17/11).
Bramastyo mengungkapkan bahwa anggota polisi yang dibentak itu merupakan Kabag Ops Polres Kediri Kota Kompol Mukhlason.
"Kejadian viral terkait pembentakan seseorang kepada personel Polres Kediri Kota, tepatnya Kabag Ops saat beliau melakukan tugas pengamanan, tepatnya di hari Minggu (17/11) di depan gedung IKCC Kota Kediri," ungkap Bramastyo, Selasa (19/11).
Setelah kejadian viral itu, pihaknya melakukan penyelidikan dan mengidentifikasi kendaraan yang dipakai pria tersebut.
Hasil penyelidikan diketahui bahwa pria yang membentak polisi tersebut berinisial RZ (26 tahun), warga Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.
Video polisi berpangkat kompol dibentak pemotor di Kediri viral di media sosial. AKBP Bramastyo Priaji beri penjelasan soal pelaku.
- Pelaku Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Kabupaten Garut Ditangkap
- Pelaku Pengelolaan Sampah Ilegal dan Pungli di Pekanbaru Ditangkap
- Aksi Mesum Oknum Dokter saat USG di Garut Viral, Polisi Bergerak
- Gegara Cipratan Air, ASN Banyuasin Adu Jotos dengan Seorang Pria, Lihat!
- Polisi Periksa 17 Saksi di Kasus Pemerkosaan Dokter Priguna, Termasuk Pihak RSHS
- Dendam Pribadi Jadi Motif Penusukan Pria di Ogan Ilir, Pelaku Sudah Ditahan Polisi