Viral Remaja Tembaki Pengendara, Polisi Langsung Bergerak, Ini Hasilnya

jpnn.com, AGAM - Polisi menyita sedikitnya 19 pucuk pistol mainan di kawasan Tiku, Kecamatan Tanjungmutiara, Agam, Sumbar, dalam menyikapi keresahan masyarakat.
Kapolres Agam AKBP Ferry Ferdian di Lubukbasung, Rabu, mengatakan belasan pucuk pistol mainan itu disita dari sejumlah anak di kawasan Tiku, Kecamatan Tanjungmutiara, Selasa (3/5).
"Pistol mainan itu diamankan di Mapolres Agam dan rencananya bakal dimusnahkan," katanya.
Ia mengatakan pistol mainan itu disita oleh tim tindak dengan jumlah delapan orang dan tim patroli delapan orang.
Tim ini melakukan penyitaan pistol mainan tersebut dalam menyikapi keresahan masyarakat dan surat pengaduan dengan adanya senjata mainan itu.
Selain itu, keberadaan pistol mainan itu juga sempat viral di media sosial akibat sekelompok anak-anak dan remaja menembaki pengendara di wilayah hukum Polres itu.
"Atas dasar itu, saya mengerahkan personel dalam melakukan razia pistol mainan," katanya.
Ia mengakui, saat ini belum ada laporan korban pistol mainan di wilayah hukum Polres itu.
Polisi menyita sedikitnya 19 pucuk pistol mainan di kawasan Tiku, Kecamatan Tanjungmutiara, Agam, Sumbar, dalam menyikapi keresahan masyarakat.
- Tim Bareskrim Bergerak ke Pasaman Barat Sumbar, Hasilnya Luar Biasa
- Akhir Tragis Korban Perampokan Setelah 6 Hari Dirawat
- Percepatan PTSL di Sumbar, Rahmat Saleh: Gunakan Pendekatan yang Berdampak Positif
- Truk Terjun ke Jurang Sedalam 30 Meter di Rimbo Malampah, Begini Kondisi Sopir
- 4 Rumah dan 1 Bengkel di Agam Terkena Longsor, 22 Jiwa Terdampak
- Jubir Kementrans: Calon Transmigran Gunungkidul Sudah Diberangkatkan ke Sumbar