Viral Santri Asal Banyuwangi Tewas Dianiaya di Kediri, Ini 4 Tersangkanya

jpnn.com, KEDIRI - Penyidik Polres Kediri Kota, Jawa Timur menangkap empat santri salah satu pondok pesantren di Kecamatan Mojo, terkait kasus teman mereka yang tewas diduga akibat dianiaya.
Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji menyebut pihaknya menindaklanjuti laporan santri tewas itu keluarga.
Meski laporannya di Banyuwangi, Polres Kediri Kota tetap menindaklanjuti dengan melakukan olah tempat kejadian perkara serta pemeriksaan sejumlah saksi.
"Kasus ini terjadi di salah satu pondok pesantren di Mojo, Kabupaten Kediri. Kami tetapkan empat tersangka dan kami lakukan penahanan untuk proses penyelidikan lebih lanjut," ujarnya di Kediri, Senin (26/2).
AKBP Bramastyo menjelaskan bahwa empat tersangka itu ialah MN (18) asal Sidoarjo, MA (18) asal Kabupaten Nganjuk, AF (16) asal Denpasar Bali, dan AK (17) asal Surabaya.
Sementara, korban tewas berinisial BM (14) yang merupakan santri junior atau adik kelas para pelaku.
Korban merupakan warga Afdeling Kampunganyar, Dusun Kendenglembu, Desa Karangharjo, Kecamatan Glenmore, Banyuwangi.
Polisi menduga penganiayaan dilakukan berulang-ulang. Diduga, terjadi kesalahpahaman di antara anak-anak tersebut sehingga korban dianiaya berulang.
Penyiidk Polres kediri Kota menetapkan 4 tersangka kasus santri tewas dianiaya di sebuah ponpes di Kediri. Kondisi koban mengenaskan.
- Potret Karangan Bunga dari Penggemar Taiwan di Rumah Duka Ricky Siahaan
- Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill
- Abu Rizal Dihajar, Videonya Viral
- Sadis, Seorang Istri di Inhu Aniaya Suami hingga Tewas, Motifnya tak Disangka
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan