Viral Video Penembakan Diduga Kejadian Laskar FPI, Begini Respons Polisi

jpnn.com, JAKARTA - Di media sosial sempat viral potongan video penembakan terhadap dua orang dengan senjata api.
Video itu dikaitkan dengan penembakan yang dialami enam anggota Laskar Front Pembela Islam (FPI) pada Senin (7/12) dini hari lalu.
Kadiv Humas Polri Irjen Raden Prabowo Argo Yuwono menegaskan, video itu sama sekali tidak benar. Polisi langsung melakukan penyelidikan.
“Hoaks, tidak benar itu (video di media sosial),” kata Argo ketika dikonfirmasi wartawan, Rabu (9/12).
Argo menerangkan, penyelidikan dilakukan oleh tim Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri.
Diketahui, video yang menunjukan aksi penembakan itu berdurasi 4 detik. Dalam video terlihat ada tiga orang, pertama tampak memakai topi serta kaus berwarna putih dan kedua mengenakan kaus hitam celana hitam.
Kemudian orang ketiga tampak memakai rompi dan celana jeans sambil menodongkan pistol. Dia kemudian menembak kedua orang tersebut dalam jarak dekat.
Video itu kemudian dikaitkan dengan penembakan yang dialami enam anggota laskar FPI hingga tewas. (cuy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Polri memastikan video berdurasi empat detik yang berisi aksi penembakan tidak ada kaitan dengan kejadian enam anggota Laskar FPI.
Redaktur : Natalia
Reporter : Elfany Kurniawan
- Aipda Robig Penembak Siswa SMK di Semarang Minta Dibebaskan
- KKB Tembak Mati Iptu (Purn) Djamal Renhoat
- Berkas Perkara Penembakan 3 Polisi di Lampung Diserahkan ke Denpom TNI
- Penembakan di Lokasi Judi Sabung Ayam Diduga Terencana, Sahabat Polisi: Pelaku Harus Dihukum Berat
- Anak Bos Rental Mobil: Kami Belum Bisa Memaafkan Para Pelaku Penembakan
- Ini Kata Komnas HAM soal Kasus 3 Polisi Diduga Ditembak Oknum TNI