Viral Video Polisi Atur Lalin Sambil Joget, Pengamat: Kesannya Lebay
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat kepolisian dari Institut for Security and Strategic Studies (ISESS) Bambang Rukminto mengkritik cara anggota polisi di Kedawung, Jawa Barat, yang mengatur lalu lintas sembari berjoget. Bambang menilai lebay aksi joget sembari mengatur lalu lintas.
"Ada banyak cara melayani masyarakat. Namun, tidak harus dengan cara yang berlebihan. Ini kesannya jadi lebay," kata Bambang saat dihubungi, Sabtu (2/6) ini.
Sebelumnya beredar video di jejaring media pesan Whatsapp yang merekam aksi kepolisian saat mengatur arus lalu lintas. Dalam video berdurasi selama 54 detik itu, tampak seorang petugas kepolisian sedang mengatur lalu lintas sambil berjoget di pinggir jalan.
Namun, aksi joget petugas kepolisian itu tampak melewati batas. Si polisi tampak terlarut dengan jogetnya. Berdasarkan video, joget si polisi hingga mengambil seperempat jalan.
Keterangan dalam video, aksi joget anggota kepolisian itu dilakukan di depan pos pengamanan Polsek Kedawung, Jawa Barat, Sabtu (1/6) kemarin.
BACA JUGA: Viral! Pak Kapolsek Joget di Jalan
Bambang sadar, petugas kepolisian berupaya menghibur pengendara, di saat mengatur lalu lintas sembari joget. Namun, dia mengingatkan, tugas pokok kepolisian bukan menghibur.
"Tidak ada tugas polisi sebagai penghibur masyarakat. Untuk menghibur masyarakat yang sedang jenuh di perjalanan, polisi bisa merekrut seniman, atau orang lain sesuai bidangnya," ungkap dia.
Pengamat kepolisian dari Institut for Security and Strategic Studies (ISESS) Bambang Rukminto mengkritik cara anggota polisi di Kedawung, Jawa Barat, yang mengatur lalu lintas sembari berjoget
- Dirjen Laut Ingatkan Pentingnya Koordinasi yang Solid untuk Kelancaran Nataru
- Pemerasan Penonton DWP, Polri Harus Periksa Pimpinan 18 Oknum Polisi
- Brigjen Mukti Juharsa: Fredy Pratama Pasti akan Kita Tangkap
- 18 Polisi Terduga Pemeras Penonton DWP Mencoreng Institusi, Kompolnas Minta Polri Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Tuntutan Pemecatan, Honorer Non-Database BKN Minta Kesempatan Kedua
- Kronologi Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang sebelum TNI-Polri Tembak Mati Komandan KKB