Viral Video Pria di Tasikmalaya Sebar Uang di Jalan

jpnn.com, JAKARTA - Video seorang pria plontos menghambur-hamburkan uang kertas di tengah jalan membuat heboh jagat maya. Apalagi, uang yang dihamburkan ke udara itu jumlahnya tak sedikit.
Dari video tersebut, tampak sang pria plontos berkemeja hitam itu menyebarka uang dalam jumlah gepokan. Ada beberapa tumpuk uang yang disiapkan.
Melihat hal itu, warga pun langsung menyerbu uang yang disawerkan pria plontos tersebut.
BACA JUGA: Viral! Cara Heboh Membangunkan Orang Sahur, Anda Dijamin Melek
Tak hanya sekali, pria plontos itu terus menghambur-hamburkan gepokan uang kertas.
Sontak, hal itu membuat kendaraan dan mobil terhenti dan macet lantaran menunggu warga yang berebut mengambil uang saweran tersebut.
Bukan hanya orang dewas saja yang berebut yang saweran itu, tapi juga orang tua, anak-anak, laki-laki dan perempuan.
Pria plontos itu diketahui bernama Endang, asal Galunggung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
Pria plontos itu diketahui bernama Endang, asal Galunggung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
- Info Sementara Penghitungan Suara PSU Pilkada Tasikmalaya, Siapa Unggul?
- Video Napi Dugem di Sel Bikin Heboh, Kanwil Ditjenpas Riau Angkat Bicara
- Deddy Sebut Ada Dugaan Cawe-Cawe Tim Irjen Kemendagri di Pelaksanaan PSU Tasikmalaya
- Pertamina Patra Niaga Salurkan Bantuan Logistik untuk Korban Bencana Tasikmalaya
- Massa Tolak Promosi LGBT Demo di Kantor MUI
- Sahroni Viralkan Dugaan Penganiayaan Terhadap ART Asal Banyumas