Virgoun Cabut Gugatan Cerai, Inara Rusli Langsung Lakukan Ini
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Inara Rusli resmi menggugat cerai setelah Virgoun mencabut gugatan cerai.
Gugatan dengan nomor 1662/Pdt.G/2023/PAJB itu didaftarkan Inara, di Pengadilan Agama Jakarta Barat pada Senin (22/5).
"Iya betul (Inara gugat cerai)," ujar Arjana Bagaskara, kuasa hukum Inara Rusli, saat dihubungi awak media, Selasa (23/5).
Menurut Arjana, kliennya itu juga mendaftrakan 11 tuntutan dalam gugatan cerai tersebut.
Adapun tuntutan itu ialah permohonan hak asuh anak dan pembagian harta gana-gini.
Sidang cerai perdana Virgoun dan Inara Rusli, akan digelar pada Rabu, 31 Mei 2023.
Sebelumnya, Virgoun mencabut permohonan talak atau gugatan cerai terhadap Inara Rusli, pada 17 Mei 2023.
Adapun alasan Virgoun saat itu karena ingin mengubah poin mengenai hak asuh anak. Dia berencana menuntut hak asuh anak.
Penyanyi Inara Rusli langsung melakukan ini setelah Virgoun mencabut gugatan cerainya. Simak selengkapnya
- Kimberly Ryder Ungkap Perasaannya Setelah Cerai dari Edward Akbar
- Alasan Tengku Dewi Gugat Cerai Andrew Andika Ternyata Gegara Ini
- Soal Nafkah Anak, Tengku Dewi: Tidak Terlalu Berharap dari Andrew Andika
- Cerai Dari Andrew Andika, Tengku Dewi: Alhamdulillah Banget
- Asri Welas dan Galiech Sepakat Soal Nafkah Anak, Sebegini Jumlahnya
- Upaya Banding Ditolak, Andre Taulany dan Erin Masih Berstatus Suami Istri