Virgoun Ditangkap Terkait Narkoba, Eva Manurung Pingsan

Virgoun Ditangkap Terkait Narkoba, Eva Manurung Pingsan
Virgoun. Foto: Instagram/virgoun_

jpnn.com, JAKARTA - Eva Manurung pingsan saat mengetahui anaknya, Virgoun ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Hal tersebut terungkap ketika dirinya dan anaknya, Febby Carol mendatangi Polres Metro Jakarta Barat.

"Habis pingsan (Eva Manurung)," kata seseorang dalam tayangan Intens Investigasi di YouTube, Jumat (21/6).

Eva Manurung belum bisa berkomentar lebih jauh tentang penangkapan Virgoun.

Dia ingin melihat kondisi vokalis Last Child itu di kantor polisi terlebih dahulu.

"Belum tahu," ucap Eva Manurung.

Diketahui, Virgoun dikabarkan ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Kabar penangkapan mantan suami Inara Rusli itu telah dikonfirmasi oleh pihak Polres Metro Jakarta Barat.

Eva Manurung pingsan saat mengetahui anaknya, Virgoun ditangkap polisi terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News