Virus Corona: Dua Kampus di Australia Ditutup, Perjalanan dari Italia Dilarang
Grand Prix Formula 1 tetap dilangsungkan di Melbourne
Walau sudah ada pembatalan berbagai kegiatan olahraga di seluruh dunia, penyelenggaraan balapan mobil Formula 1 di Melbourne akan tetap dilangsungkan akhir pekan ini (15/03/2020).
Menteri Utama negara bagian Victoria Daniel Andrews mengatakan bahwa setelah mendapat nasehat dari bagian kesehatan, dia mengijinkan GP tersebut tetap dilaksanakan sesuai jadwal.
"Ini soal reaksi yang berimbang. Saran yang saya dapatkan adalah terlalu ekstrem untuk membatalkan balapan ini atau acara lain pada saat ini," katanya kepada ABC Radio Melbourne.
Tetapi Daniel Andrews mengatakan acara dengan jumlah penonton yang banyak mungkin harus dibatalkan di Victoria di masa mendatang karena ancaman virus corona.
Seluruh kegiatan olahraga di Italia sudah dibatalkan sampai setidaknya 3 April, dan pertandingan sepakbola Liga Utama di Spanyol akan dimainkan tanpa kehadirann penonton selama dua babak berikut.
Pertandingan kualifikasi Piala Dunia sepakbola untuk timnas Australia selama bulan Maret dan Juni juga telah dibatalkan, demikian juga dengan lomba maraton di Paris dan Barcelona.
Larangan perjalanan dari Italia ke Australia
Menyusul penutupan seluruh kawasan Italia karena virus corona, pemerintah Australia pada hari Kamis (11/3) mengeluarkan larangan perjalanan dari negara tersebut.
Setelah dua sekolah di negara bagian Victoria ditutup karena virus corona, kampus Southern Cross University (SCU) di kawasan pedalaman juga ditutup karena kekhawatiran penyebaran virus di Australia
- Dunia Hari Ini: Rencana Airbnb Menggelar Pertarungan Gladiator di Roma Dikecam
- Inilah Sejumlah Kekhawatiran Para Ibu Asal Indonesia Soal Penggunaan Media Sosial di Australia
- Dunia Hari ini: Trump Bertemu Biden untuk Mempersiapkan Transisi Kekuasaan
- Dunia Hari Ini: Penerbangan dari Australia Dibatalkan Akibat Awan Panas Lewotobi
- Dunia Hari Ini: Tabrakan Beruntun Belasan Mobil di Tol Cipularang Menewaskan Satu Jiwa
- Korban Kecelakaan WHV di Australia Diketahui Sebagai Penopang Ekonomi Keluarga di Indonesia