Vita Gamawan Fauzi, Peran Penting Perempuan
Sabtu, 05 Maret 2011 – 21:18 WIB

Vita Gamawan Fauzi. Foto: sumbarprov.go.id
PEREMPUAN tidak hanya berperan dalam sektor domestik rumah tangga. Tetapi juga sebagai agen kesehatan di rumah dan lingkungannya dengan berperan aktif dalam posyandu atau kader PKK (pemberdayaan kesejahteraan keluarga).
“Partisipasi kaum ibu sangat dibutuhkan dalam posyandu,” kata Vita Gamawan Fauzi, Ketua Umum Tim Penggerak PKK Pusat di FX Mall, Jakarta.
Baca Juga:
Sebagai ibu, tentunya sering mengingatkan anak dan keluarga untuk membiasakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di rumah dan lingkungan tempat tinggal. Maka akan banyak anak dan keluarga yang bisa menjalani perilaku sehat dan memaksimalkan hidupnya. Peran kaum ibu yang peduli mengingatkan warga mengenai pemeriksaan kesehatan punya dampak besar.
Selain dari sisi kesehatan, pelatihan untuk kader dan peningkatan ekonomi untuk kader posyandu juga menjadi stimulan lainnya. ”Peningkatan ekonomi kepada kader posyandu juga penting. Misalnya kader diberi pelatihan membuat kue, menjahit, yang nantinya bisa menjadi bekal bagi mereka untuk meningkatkan ekonomi keluarga,” tutur istri dari Gamawan Fauzi, Menteri Dalam Negeri RI. (mug)
PEREMPUAN tidak hanya berperan dalam sektor domestik rumah tangga. Tetapi juga sebagai agen kesehatan di rumah dan lingkungannya dengan berperan
BERITA TERKAIT
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg