Vivo V30 Segera Meluncur di Indonesia, Desain Mirip S18, Bawa 3 Kamera 50MP

Vivo V30 Segera Meluncur di Indonesia, Desain Mirip S18, Bawa 3 Kamera 50MP
Vivo vivo S18 dan S18 Pro. ilustrasi. Foto: Gizmochina

jpnn.com, JAKARTA - Vivo diam-diam tengah mempersiapkan smartphone V30 yang akan diluncurkan kepada publik.

Ponsel itu disebut-sebut memiliki desain mirip dengan Vivo S18, tetapi dilengkapi dengan tiga kamera beresolusi 50 MP.

Menurut laporan Gizmochina, Senin (5/2), ponsel itu dibekali layar AMOLED 6,78 inci yang mampu menampilkan resolusi 1280 x 2800 pixel dan refresh rate 120Hz.

Layar Vivo V30 itu memiliki desain melengkung dan lubang untuk menempatkan kamera depan ponsel.

Daya tarik utama dari ponsel ini adalah tiga buah kamera 50 MP.

Kamera utama 50 MP dilengkapi oleh sensor OmniVision OV50E.

Kemudian, kamera ultra-wide 50 MP dibekali sensor dan autofocus. Untuk mendukung hobi swafoto penggunanya, kamera depan Vivo V30 juga memiliki resolusi 50 MP.

Ponsel Vivo V30 ditenagai oleh chipset Snapdragon 7 Gen 3 (4 nm) yang dilengkapi dengan CPU octa-core 2,63 GHz dan GPU Adreno 720.

Vivo diam-diam tengah mempersiapkan smartphone V30 yang akan diluncurkan kepada publik. Intip spesfikasinya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News