Vivo V9 Pertama Kali Bakal Mendarat di Borobudur

Vivo V9 Pertama Kali Bakal Mendarat di Borobudur
Pengumuman peluncuran Vivo V9 di Borobudur. (Foto: ridho/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - Pihak Vivo Indonesia menyampaikan peluncuran ponsel pintar terbaru Vivo V9 akan dibuat lebih spesial dengan mengambil tempat di Borobudur, Jawa Tengah, 29 Maret mendatang.

Konsep peluncuran bertajuk "Vivo V9 Grand Launch at Borobudur: Perfect Shot perfect View" diharapkan bisa menyampaikan pesan sebuah maha karya terbaik dari model V9 bersanding dengan Borobudur.

"Sebagai yang pertama yang diluncurkan oleh Vivo di tahun ini, kami ingin memberikan sesuatu yang istimewa dengan menyatukan budaya, teknologi dan fashion," ungkap General Manager for Brand and Activation Vivo Indonesia, Edi Kusuma, di Jakarta, Senin (26/3).

"Gelarannya nanti bakal penuh bintang berbalut musik dari para Vivo perfect Selfie icon dan artis-artis."

Diharapkan menjadi acara yang spesial, Edi menambahkan, menjelang peluncuran Vivo V9 akan banyak rangkaian kegiatan yang dilakukan. Salah satunya kegiatan CSR yang melibatkan warga sekitar Borobudur.

Vivo V9 diklaim didukung fitur unggulan seperti layar 6.3in FHD plus FullView Display dan AI Selfir Camera. (mg8/jpnn)


Vivo Indonesia menyampaikan peluncuran ponsel pintar terbaru Vivo V9 akan dibuat lebih spesial dengan mengambil tempat di Borobudur, 29 Maret mendatang.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News