Vmedis & Tetama Berkolaborasi, Permudah Pemilik Apotek Pesan Produk

Jaminan stok lengkap diberikan oleh Tetama, mulai dari obat resep (Ethical), obat yang dijual bebas (OTC), suplemen, vaksin, produk kecantikan, hingga FMCG.
Melalui Tetama, kini apotek bisa mendapatkan diskon langsung tanpa perlu negosiasi yang panjang.
Tidak perlu lagi melakukan konfirmasi ketersediaan barang secara manual. Sebab, informasi tersebut dapat diakses secara transparan.
Setelah pembelian, apotek dan klinik bisa melacak pengiriman produk secara real-time, dengan jaminan pengiriman yang cepat, tepat, dan aman.
Semua fitur itu dapat diakses melalui API milik Tetama.
Menurut Ahmad, Vmedis memiliki jaringan lebih dari 2900 apotek dan klinik.
Kemampuan Vmedis sebagai software dengan fitur stok dan pengadaan antibocor, semakin memperkuat manfaat yang bisa didapatkan oleh apotek.
“Kami bertekad untuk membantu apotek, klinik dan rumah sakit meningkatkan kecepatan dan efisiensi dalam proses pembelian produk farmasi. Cukup satu Tetama untuk memenuhi kebutuhan pareto pengguna Vmedis," tutur Natali Ardianto, Co-founder Tetama. (ddy/jpnn)
VMedis, jaringan apotek terbesar di Indonesia mengumumkan kolaborasi dengan Tetama, permudah pemilik apotek dalam efisiensi proses pemesanan produk.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Kemendikdasmen Perkuat Kolaborasi dengan Swasta Dalam Memberdayakan Guru & Murid
- Wakil Ketua MPR Dorong Kolaborasi untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan Terus Diperkuat
- Hadir di Apotek K-24, Ovisure Gold Jamin Keamanan & Kemudahan Akses Konsumen
- DPR Connect Tampung Aspirasi Generasi Muda, Ibas: Kolaborasi Nyata Memajukan Indonesia
- Sekjen Siti Fauziah Resmikan Klinik Pratama MPR RI, Begini Pesan dan Harapannya
- Kolaborasi Impian! Lisa Gandeng Doja Cat & RAYE dalam Born Again