VNL 2023: Jepang Masih Sempurna, Brasil & AS Menang, Argentina Tumbang
jpnn.com - ORLEANS - Tim papan atas Volleyball Nations League atau VNL 2023 putra masih perkasa di pertandingan pertama pekan kedua yang digelar di Orleans (Prancis) dan Rotterdam (Belanda).
Pemimpin klasemen, Jepang belum terkalahkan. Setelah empat laga pekan pertama di Nagoya selalu menang, Jepang memulai week 2 dengan kemenangan 3-1 (25-22, 25-17, 24-26, 25-14) dari Kanada.
Amerika Serikat juga meraih tiga poin seusai menang 3-1 dari Serbia. Tim dari Negeri Paman Sam tertinggal di set pertama 22-25, tetapi bangkit mengontrol pertandingan di set-set berikutnya 25-19, 25-19, 25- 21.
AS tampak kaya variasi serangan. Setter Micah Christenson memiliki peran besar untuk empat pemain yang mencetak angka dua digit.
Outside hitter Torey Defalco menjadi pemain AS paling produktif, 17 poin (14 kill, dua ace, satu blok). Opposite veteran AS Matt Anderson 16 poin (sepuluh kill, dua ace, empat blok), dan outside hitter Aaron Russell 15 poin (13 kill, dua ace).
“Mereka buas, penyerang yang luar biasa,” kata Christenson tentang performa rekan setimnya.
“Tidak ada keputusan yang salah di tim. Saat mereka membuang bola (kesempatan), mereka membayarnya dengan satu, dua, atau tiga blok. Kami melakukannya dengan sangat baik. Khusus di set pertama, kami harus memberi Serbia banyak pujian untuk set itu," tutur Christenson.
Sementara itu, duo Amerika Latin, Brasil dan Argentina beda nasib.
Pekan kedua VNL 2023 bakal banyak menjanjikan laga-laga panas, lantaran tim-tim besar saling berhadapan.
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Setelah Dihajar Jepang
- Jepang Memberi Timnas Indonesia Pelajaran Bermain Sepak Bola
- Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Melukai Garuda
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang